Minggu, 14 Juni 2015

Mengurangi Kesalahan Saat Interview Kerja

Cara Wawancara Kerja yang Baik – Memang benar, penyebab utama seseorang gagal dalam menjalankan proses wawancara kerja yaitu dikarenakan mereka menggunakan pakaian yang memang tidak semestinya mereka gunakan saat wawancara, bukan hanya itu pengucapan kata-kata yang salah juga dapat berakibat buruk terhadap proses berjalannya wawancara.

Ketahuilah  Kesalahan yang Kerap Terjadi Saat Wawancara Kerja Berlangsung!

Namun apakah anda tahu, sebuah penelitian baru yang telah dilakukan oleh CareerBuilder menyebutkan bahwa ada beberapa hal lainnya yang juga dapat berpengaruh besar terhadap keberhasilan seseorang dalam menjalankan proses wawancara kerja selain beberapa kesalahan umum lainnya yang mungkin kita sadari. Para profesional yang terdiri dari beberapa pihak sumber daya alam CareerBuilder pun menjelaskan, bahwa ada diantaranya beberapa kesalahan yang sangat fatal yang memang sering tidak kita sadari yang bisa membuat seseorang itu mengalami kegagalan dalam proses wawancara kerja dan pada akhirnya mereka gagal dalam mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan. Dan beberapa kesalahan tersebut yaitu sebagai berikut

Para pelamar kerja membawa buku yang pada umumnya berisi ‘cara-cara atau tips-tips melewati wawancara kerja dengan sukses.’ Dan seharusnya para pelamar kerja menghindari persoalan tersebut, jika anda ingin mempelajari tips-tips tersebut, sebaiknya anda mempelajarinya di rumah, dan jangan sampai anda membawa buku tersebut ke tempat interview.

Hal sepele yang berakibat fatal juga ketika para pelamar bertanya, ‘nama perusahaan ini tadi apa ya?’ Nah jika anda lupa terkait nama perusahaan, sebaiknya anda menghindari untuk menanyakan hal tersebut ketika proses wawancara berlangsung.

Ketika pihak perusahaan menelepon anda, pelamar menahan panggilan tersebut beberapa menit lamanya. Dan setelah melanjutkan percakapan, pelamar malah mengatakan bahwa dirinya telah memiliki acara lain yang bersamaan pada jadwal wawancara berlangsung yang memang telah ditentukan oleh pihak perusahaan sebagai berikut :

-        Ketika datang ke tempat wawancara, pelamar menggunakan pakaian yang unik, tetapi dirinya tidaklah memberikan alasan yang pasti mengapa ia memakai pakaian tersebut kepada pihak yang mewawancarainya
-      Ketika proses wawancara berlangsung pelamar mengatakan tepat waktu merupakan hal yang paling penting dalam dunia kerja, padahal dirinya sendiri datang tidak tepat waktu.
-          Pelamar tidaklah bersikap secara sopan terhadap orang-orang yang ditemuinya di tempat wawancara, padahal sebagian besar dari mereka merupakan orang-orang yang akan mewawancarinya.
-          Ketika proses wawancara berlangsung, pelamar dengan sengaja melepaskan sepatunya
-          Pelamar meminta minuman orang-orang yang berperan sebagai orang yang mewawancarainya
-          Ketika pelamar mencorat-coret fasilitas gedung tempat wawancara berlangsung
-          Dan hal lainnya yaitu ketika pelamar menyepelekan gaji yang memang ditawarkan oleh perusahaan tersebut .

Contoh Curriculum Vitae

DATA PRIBADI

Nama : Rifqi Atwinda Dika
Tempat, Tanggal Lahir : Bekasi , 29 Januari 1995
Alamat : Jl. Raya Kavling Pengarengan No 37
Alamat Email : RifqiElsanz@gmail.com
Telepon : 08998340503
Jenis Kelamin : Laki-Laki 
Agama : Islam 
Status : Belum menikah 
Tinggi / Berat badan : 180 cm / 75 kg 
Kesehatan : Baik Sekali 
Kewarganegaraan : Indonesia 

DATA PENDIDIKAN 
SD : SDN Ujung Menteng 02 Pagi Jakarta Timur, 2000 – 2006 
SMP : SMP Persada, 2006 – 2009 
SMK : SMK Taman Harapan 1 , 2009 – 2012 
Perguruan Tinggi : Universitas Gunadarma, 2012-2016 
Fakultas / Jurusan : Ilmu Komputer / Sistem Informasi S1 
Konsentrasi : Sistem Informasi

PENGALAMAN ORGANISASI 
2009 – 2010 : Ketua Organisasi Majelis  
2008 – 2009 : Ketua Remaja Masjid

PENGALAMAN KERJA 
2013 – 2014 : PT. Kawasan Berikat Nusantara

KEMAMPUAN 
Presentasi dan Komunikasi
Aplikasi dan Program Komputer (Microsoft Office 2003,2007,2010 , Open Office)

HOBBY 
       -      Internet (Browsing, Blogging and Downloading)
       -      Mendengarkan Musik (Hadroh, Reggea, pop dan Nasid)
       -      Membaca (Buku Motivasi dan Agama)
       -      Olahraga (Badminton)
- Gaming 

Contoh Latar Belakang Tugas Akhir Penulisan Ilmiah

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang
Perkembangan teknologi dewasa ini telah berkembang sangat pesat salah satunya di bidang komputer. Hal ini terbukti dengan adanya komputer yang terhubung dengan internet sehingga menjadikannya sebagai salah satu sumber media informasi dan telekomunikasi. internet mempunyai jangkauan yang luas , karena dapat mencapai hampir ke setiap pelosok dunia. Karena jangkauannya yang sangat luas ini , internet sangat ideal bila digunakan sebagai sarana promosi dari suatu perusahaan. Dengan kemajuan teknologi tersebut, banyak diantara masyarakat menerapkan system komputerisasi dalam usaha bisnis mereka. Seperti pada toko, restoran, bengkel, dan lain-lain. Dalam bidang perdagangan terutama masalah pemesanan tiket bus banyak perusahaan yang bersaing untuk mempromosikan dagangannya. Seperti pada perusahan bus umumnya yang mempromosikan tiket bus dengan cara memberikan brosur kepada para customer yang datang pada perusahan tiket bus tersebut dan membuat pamflet yang disebarkan dijalan. cara seperti itu menyebabkan usaha penjualan tiket bus kurang maksimal. Karena menggunakan metode seperti itu banyak pengeluaraan dalam biaya dan informasi yang disebarkan kurang maksimal, untuk mengoptimalkan sarana promosi pada perusahaan tiket bus, maka dibutuhkan media informasi seperti internet. Dan dalam penulisan ilmiah ini tertarik untuk membuat suatu “Aplikasi Pemesanan Tiket Bus Secara On Line pada perusahan AIJ Travell berbasis website dengan Menggunakan PHP dan MySQL serta Adobe Dreamweaver CS6 dan untuk tampilan websitenya menggunakan sebagai tampilan editor.


1.2. Masalah dan Pembatasan Masalah
Dalam penulisan ilmiah ini membatasi pembahasan pada aplikasi pemesanan Tiket bus. Dalam pembatasan masalah tersebut hanya sampai pada tahap e-commerce meliputi pemesanan Tiket bus, dengan cara pembayaran tiket bus secara cash atau via rekening .

1.3. Tujuan Penulisan
Penulisan ilmiah ini bertujuan untuk membuat aplikasi pada perusahan AIJ Travell dengan menggunakan PHP, MySQL, Dreamweaver CS6 sebagai sarana penjualan dan informasi pada AIJ Travell .

1.4. Metode Penulisan
Adapun metode yang dalam penulisan ilmiah perlu  mendapatkan data-data ini, yaitu sebagai berikut :
1. Metode Studi Pustaka
Studi Pustaka ini dilakukan dengan cara membaca, mempelajari buku buku atau literature yang dapat menunjang Penulisan Ilmiah ini.
2. Metode Studi lapangan
 Melakukan survey langsung ke perusahaan pemesanan tiket bus untuk memperoleh informasi dan data tentang penjualan tersebut serta melakukan wawancara dengan seorang pemilik perusahan tersebut.


1.5. Sistematika Penulisan
Dalam penyusunan penulisan ilmiah ini, agar terbentuk dan tersusun dengan baik, maka dibutuhkan sistematika penulisan dari bab yang akan dibahas, pembagian secara sistematis penulisan ini akan dikemukakan secara sederhana dari bab pertama hingga akhir, yaitu sebagai berikut :
BAB I             Pendahuluan
Dalam bab ini dijelaskan secara garis besar mengenai Latar belakang masalah, Batasan masalah, Tujuan penelitian, Metode penelitian dan Sistematika penelitian.

BAB II                        Landasan Teori
Dalam bab ini berisikan penjelasan mengenai E-COMMERCE, penjelasan mengenai PHP, penjelasan INTERNET, penjelasan Dreamweaver CS 6, penjelasan database MYSQL dan bentuk dasar struktur navigasi.

BAB III          ANALISA DAN PEMBAHASAN  
Dalam bab ini berisikan pembahasan tentang cara pembuatan home page pemesanan tiket bus sebagai salah satu contoh dari home page sebagai media pemesanan dan informasi tiket bus.
BAB IV          PENUTUP

Dalam bab ini berisi tentang kesimpulan dari isi penelitian ilmiah ini, serta saran yang diharapkan dapat dijadikan solusi dalam mengatasi masalah yang ada.